Assalamualaikum Wr. Wb
Sahabat mungkin sering merasa kesal ketika menggunakan PC atau laptop / notebook selalu muncul pop up pesan dari windows yang lebih kurang begini "Windows detected a hard disk problem" dan kita diinstruksikan atau disarankan agar segera memback up data kita yang ada pada hard disk saat ini ke penyimpanan yang lain (seperti pada gambar di atas). Hal ini terjadi karena windows menganggap ada maslah pada hard disk kita dan sebaiknya diganti dengan hard disk yang baru mungkin karena hard disk kita sudah usianya uzur atau sudah sehingga dikhawatirkan bisa tewas secara tiba-tiba. Kalau hal ini benar-benar kejadian tentunya kita akan merasa sangat rugi dan menyesal karena data kita semuanya hilang apalagi kalau datanya berisi hal penting seperti tugas sekolah, skripsi, tesis, dan lain-lain.
Nah untuk kalian yang kira-kira data pada hard disk nya dirasa tidak terlalu penting dan belum punya niat untuk mengganti hard disk tetapi sangat terganggu dengan munnculnya pesan tersebut dan berharap bisa menghilangkannya tanpa mengganti hard disk.
Tenang dan jangan risau, kita bisa mengatasi hal ini dengan cara menyembunyikan pesan error tersebut agar tidak muncul lagi.
Perlu diingat ya ini bukan memperbaiki hard disk yang ada dan mengatasi masalah yang ada pada hard disk loh, tetapi hanya menyembunyikan pesan error yang sering mengganggu tersebut.
Tanpa berlama-lama langsung simak saja langkah-langkahnya ya :
1. Pada menu start di pojok kiri bawah ketikkan "RUN"
2. Pada Run ketikkan " gpedit.msc "
3. Setelah jendela menu gpedit.msc sudah terbuka selanjutnya ikuti langkah berikut : Pada Computer configurations pilih Administrative Templates – System – Troubleshooting and diagnostic – Disk diagnostic
4. Pada Disk diagnostic, ada dua pengaturan. Pilih yang kedua atau klik dua kali pada Configure execute level, dari Not configured ganti pengaturan menjadi Disable.
5. setelah itu silahkan restart PC sahabat, InshaAllah pesan yang tadi dirasa mengganggu sudah disembunyikan dan tidak muncul lagi.....
Selamat Mencoba...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar